Mataram NTB - Dialah Zizi Rosmala, Perempuan kelahiran 1978 di Kabupaten Sumbawa Barat, tepatnya di Kecamatan Taliwang ini telah lama ingin berbuat sesuatu demi kesejahteraan masyarakat yang ada di Kabupaten Sumbawa dan Kabupaten Sumbawa Barat.
Banyak hal yang dikeluhkan oleh masyarakat yang ditemuinya di tanah kelahiran. Ini yang membuat Putri dari Pasangan H. Mahfud Abdullah dan Hj. Busrah Salim ini untuk berpikir keras agar bagaimana bisa menembus keinginannya membantu masyarakat.
Beberapa hal yang sudah dilakukan untuk membantu masyarakat untuk mendapatkan hak hidupnya yang layak sesuai amanat UUD, mulai dari bersurat kapada Bupati, DPRD serta instansi dan lembaga terkait sampai kepada menghadap secara langsung untuk menceritakan secara langsung kesulitan hidup di masyarakat.
Baca juga:
Tony Rosyid: Iwan Fals Inginkan Perubahan
|
Akan tetapi menurut Perempuan cerdas ini tak kunjung menghasilkan sesuatu yang ingin diwujudkannya. Cukup lama menghabiskan waktu berfikir agar apa yang harus dilakukan untuk dapat membantu masyarakat dapat terwujud.
Begitulah curahan hati seorang perempuan asal Sumbawa Barat ini yang disampaikan di hadapan para Gabungan Jurnalis Investigasi (GJI) dalam wawancara exlusive di Sekber GJI, Jalan Raya Mayura, Mataram, (24/09).
Wartawan : Lalu apa yang anda bisa lakukan setelah mencoba hal diatas ?.
Zizi pun menjawab singkat dan jelas.
"Bahwa saya harus menjadi anggota Dewan".
"Hanya dengan menjadi anggota Dewan permasalahan hidup masyarakat itu dapat diatasi, ", cetusnya.
Lalu apa bekal saudara untuk dapat menjadi Seorang penjawabat Legislatif atau anggota Dewan ?, Tanya wartawan.
"Dengan bekal tekad yang kuat untuk mensejahterakan masyarakat saya, maka itulah modal dan dorongan kuat bagi diri saya, "ucap Zizi tegas.
Wartawan : Apakah ada Partai yang mau menjadikan anda sebagai bakal Calon anggota dewan, dan apakah anda memiliki KTA salah satu Parpol ?.
"Saya memang bukan kader dari parpol manapun, akan tetapi saya yakin akan ada partai yang akan menerima saya sebagai Balon Caleg pada Pileg 2024 nanti, "tegasnya.
Boleh tau parpol apa yang anda maksud untuk mengantarkan anda menjadi seorang anggota Dewan di 2024 ?
"Partai Keadilan Sejahtera, "jawab Zizi singkat.
Mendengar jawaban singkat dan tegas dari sosok Zizi, seluruh wartawan yang mendengarnya saat wawancara tersebut merasa kagum dan mengangguk-ngangguk.
"Kami do'akan semoga niat baik mbak Zizi akan menjadi kenyataan, "ucap pembina GJI Aminuddin yang turut hadir pada wawancara exlusive tersebut.(Adb)